Trailer dari Film soal Kehidupan Musisi Ikonik David Bowie, “Moonage Daydream”, telah Rilis

Film
29.07.22

Trailer dari Film soal Kehidupan Musisi Ikonik David Bowie, “Moonage Daydream”, telah Rilis

“Moonage Daydream”, film dokumenter David Bowie berupa pengalaman sinematik yang imersif  yang disutradarai oleh Brett Morgen merilis trailer resminya.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Adinda R. Syam
Foto: Youtube/Moonage Daydream

Disutradarai oleh Brett Morgen, film ini digambarkan sebagai “experiential cinematic odyssey” yang dinarasikan oleh Bowie dalam bentuk eksplorasi perjalanan kreatif, musik, dan spiritualnya.

Ini adalah film pertama yang secara resmi disetujui oleh pihak Bowie, dan sutradaranya memiliki akses cuplikan konser yang belum pernah ditayangkan sebelumnya.

Sebuah sinopsis “Moonage Daydream” yang dikatakan sebagai pengalaman sinematik yang imersif berupa pengembaraan ruang audio-visual yang bukan hanya menerangi warisan penuh teka-teki milik David Bowie, tetapi juga menjadi panduan untuk menjalani kehidupan yang meaningfull di abad ke-21.

Morgen juga sempat bercerita mengenai perjuangannya ketika menjalani proyek ini di tahun 2014. Saat itu ia sempat mengalami koma akibat serangan jantung dan menyebabkan proyek ini berhenti di usianya yang ke-40. 

Di titik inilah ia benar-benar merasakan bahwa Bowie telah membawanya kembali hidup di usia 47 tahun. 

I needed to learn how to live again and that’s when David Bowie really came back into my life at the age of 47,” ungkap Morgen.

“Moonage Daydream” akan dirilis secara eksklusif di bioskop IMAX mulai tanggal 16 September. Film ini juga akan hadir di bioskop UK lainnya mulai 23 September.whiteboardjournal, logo