Jazz Sans Frontieres III

Music
07.02.18

Jazz Sans Frontieres III

Komunitas Salihara kembali menggelar Jazz Buzz dengan tema “Jazz Sans Frontieres III”.

by Febrina Anindita

 

Teks: Ranti Ekaputri
Foto: Salihara

Tahun 2018 ini, Salihara akan kembali mengadakan program tahunannya yaitu Jazz Buzz untuk memperkenalkan kepada publik suguhan musik jazz yang jarang terdengar di telinga kebanyakan orang. Salihara kembali mengangkat tema yang sama seperti dua tahun sebelumnya, yaitu Jazz Sans Frontieres III. Memiliki terjemahan nama “Jazz Lintas Batas,” musisi jazz yang akan tampil adalah mereka yang dianggap telah “menembus batas dan keluar dari batas-batas jazz yang mainstream.

Panggung Jazz Sans Frontieres III akan diadakan sebanyak 4 kali selama 2 pekan dengan 4 musisi yang berbeda-beda. Perhelatan pertamanya di tanggal 17 Februari 2018 akan mendatangkan Trio Ligro. Band dengan formasi trio yang telah ada sejak tahun 2004 ini selalu menyuguhkan musik yang tidak terduga dengan improvisasi mereka. Tanggal 18 Februari, panggung akan diisi oleh Dewa Budjana, gitaris kawakan Indonesia yang telah melebarkan sayapnya ke skena musik internasional.

Minggu berikutnya, Mirak Div, proyek kolaborasi antara John Navid dan Adra Karim akan tampil di tanggal 24 Februari. Diketahui bahwa mereka akan membawakan musik eksperimental yang merupakan perpaduan dari expertise keduanya: perkusi untuk John dan piano untuk Adra. Sebagai penutupnya Jazz Sans Frontieres III pada tanggal 25 Februari adalah suguhan musik dari band Trodon yang juga telah mengisi acara ini di tahun 2016. Band yang beranggotakan lima orang ini selalu berhasil memukau penontonnya dengan bunyi instrumen yang beragam dan musik yang terinspirasi dari video game dan juga musik klasik.

Musisi-musisi yang akan tampil pada suguhan mendatang berasal dari berbagai lapisan umur. Jenis musik yang disuguhkan, meski dikategorikan sebagai jazz, dapat dikatakan beragam. Jazz Buzz milik Salihara di tahun ini nampaknya akan mendatangkan animo yang cukup tinggi dari penggemar jazz tanah air.

Jazz Sans Frontieres III

17 Februari 2018, 20:00 (Trio Ligro)
18 Februari 2018, 20:00 (Dewa Budjana)
24 Februari 2018, 20:00 (Mirak Div)
25 Februari 2018, 20:00 (Trodon)

Teater Salihara
Jl. Salihara no.16, Pasar Minggu, Jakarta

Pembelian tiket dapat mengunjungi website Saliharawhiteboardjournal, logo

Tags