Melalui Perilisan Kolaboratif, Supreme dan Takashi Murakami Telah Menggalang Dana untuk COVID-19

Fashion
07.05.20

Melalui Perilisan Kolaboratif, Supreme dan Takashi Murakami Telah Menggalang Dana untuk COVID-19

Dirilis pada akhir April kemarin, kolaborasi berupa box logo t-shirt ini akan menggalang dana untuk Help USA.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Annisa Nadia Harsa
Foto: Supreme

Pada April kemarin, skateboard brand Supreme telah merilis koleksi kolaboratif bersama seniman asal Jepang, Takashi Murakami. Koleksi terbatas yang menampilkan t-shirt dengan box logo edisi khusus tersebut dirancang guna menggalangkan dana untuk organisasi Help USA yang akan membantu menangani krisis wabah COVID-19. 

Melalui Instagram resminya, organisasi nirlaba tersebut umumkan bahwa koleksi kolaboratif tersebut telah berhasil mengumpulkan dana sebesar $1,052,040. Koleksi tersebut pun dijual dengan harga $6 untuk tiap t-shirt dan kabarnya telah terjual habis tak lama setelah resmi diluncur. Dengan pengumpulan dana yang sukses tersebut, Help USA nantinya akan memanfaatkan donasi tersebut untuk membantu komunitas yang rentan terkena dampak penyebaran COVID-19, seperti tunawisma dan komunitas lain yang membutuhkan di Amerika Serikat. 

Di masa tengah pandemi ini, Supreme cukup memperlihatkan inisiatifnya dalam menyikapi COVID-19. Guna mencegah penyebaran pandemi ini, Supreme juga merupakan salah satu brand awal yang telah memutuskan untuk menutup gerai-gerai mereka di berbagai negara pada bulan Maret silam. 

Sering merilis koleksi kolaboratif, Supreme juga telah merilis koleksi terbatas pada April kemarin yang memberi homage kepada My Bloody Valentine, band shoegaze ikonis asal Irlandia.whiteboardjournal, logo