Virgil Abloh Hadirkan Pameran “COMING OF AGE” di Espace Louis Vuitton Seoul

Fashion
01.03.20

Virgil Abloh Hadirkan Pameran “COMING OF AGE” di Espace Louis Vuitton Seoul

Mengangkat tema boyhood dan youth, pameran ini menghadirkan ratusan karya dari delapan belas fotografer dari seluruh dunia.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Avicena Farkhan Dharma
Foto: Hypebeast

Usai instalasi perdana di Little Big Man Gallery Los Angeles pada Juni 2019 lalu, pameran “COMING OF AGE” oleh Virgil Abloh hadir di Espace Louis Vuitton Seoul, Korea Selatan. Pameran ini menampilkan karya-karya terbaik dari delapan belas fotografer dari seluruh dunia seperti Deanna Templeton, Nobuyoshi Araki, Ari Marcopolous, dan Julian Klincewicz. Untuk edisi ini, foto hasil kurasi Abloh berkisar pada tema boyhood dan kompleksitas masa kanak-kanak melalui lensa sosial ekonomi, subkultur, isolasi, dan persahabatan. 

Ratusan foto pada pameran ini dipasang di ruang berdinding putih tanpa bingkai, menambah kesan raw pada kumpulan potret tersebut. Tak hanya itu, mereka yang mendatangi eksibisi akan menerima unique photo untuk setiap tiket yang dipesan melalui situs resmi Louis Vuitton. Pameran ini merupakan bagian dari rangkaian kampanye Virgil Abloh untuk koleksi Spring/Summer 2019 Louis Vuitton yang mengeksplorasi tema serupa seputar boyhood dan youth.

Exhibition “COMING OF AGE” di Espace Louis Vuitton Seoul dibuka untuk publik pada 22 Februari dan akan hadir hingga 26 April 2020 mendatang. Lihat lebih detail ratusan karya fotografi hasil kurasi artistic director Louis Vuitton ini melalui tautan di bawah.

whiteboardjournal, logo