Edisi Terbaru Solus-GT dari McLaren Kabulkan Fantasi Penggemar untuk Jadi Pembalap F1

Media
02.10.22

Edisi Terbaru Solus-GT dari McLaren Kabulkan Fantasi Penggemar untuk Jadi Pembalap F1

Dibanderol dengan harga USD 3.6 juta, edisi terbaru dari seri Solus-GT hanya akan diproduksi sebanyak 25 unit.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Ghina Prameswari
Foto: HT Auto

Menyadari tingginya peminat video game sejenis Gran Turismo Sport, jenama mobil asal Inggris McLaren kabulkan mimpi seluruh penggemar Gran Turismo dengan meluncurkan edisi terbaru dari seri Solus-GT pada 22 Agustus lalu. 

Dengan berat kurang dari 1.000 kg, edisi terbaru Solus-GT didesain khusus untuk trek balap. Meski begitu, mobil ini tetap aman digunakan oleh amatir. McLaren memastikan keamanan Solus-GT dengan menyertakan helm, baju balap, Head and Neck Support (HANS), serta program pelatihan bagi pemilik mobil. Solus-GT dibuat sedemikian rupa untuk mereplika pengalaman mengarungi sirkuit Formula 1.

CEO dari Polyphony Digital, perusahaan yang memproduksi video game Gran Turismo Kazunori Yamauchi menuturkan bahwa meski diangkat dari visual yang ada pada game, McLaren Solus-GT memiliki desain yang lebih “clean”. Mobil ini dilengkapi dengan setir yang terinspirasi dari Formula 1, serta kursi yang dapat disesuaikan dengan postur tubuh pengemudi. Berbeda dengan rilisan lain dari seri Solus-GT, edisi terbaru ini hanya memiliki satu kursi. 

Kolaborasi antara McLaren dengan Gran Turismo dinilai sebagai langkah strategis oleh Yamauchi. Dirinya memahami bagaimana sebagian besar penggemar video gamenya juga adalah penggemar supercar seperti McLaren. Dirinya juga melihat adanya kenaikan minat dari para penggemar video game Gran Turismo untuk dapat membeli supercar mereka sendiri. 

Jika edisi lain pada seri Solus-GT hanya dapat dibeli di Amerika Serikat, mobil balap ini tersedia secara global dalam jumlah terbatas (25 unit). whiteboardjournal, logo