Missy Elliott Membuat Sejarah Dengan Pelantikan di Songwriters Hall of Fame

Music
16.01.19

Missy Elliott Membuat Sejarah Dengan Pelantikan di Songwriters Hall of Fame

Satu-satunya musisi wanita yang dinobatkan tahun ini bersama Dallas Austin dan Yusuf Islam/Cat Stevens.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Mayra Tahir
Foto: Vogue

Sejak memulai karir musiknya pada tahun 1997 dengan album “Supa Dupa Fly”, Missy Elliott telah membuktikan dirinya sebagai salah satu musisi hip hop terpenting di dunia. Pengaruhnya dalam dunia hip hop tidak bisa diabaikan dengan lagu-lagu yang catchy, pengaruh tren fashion,  hingga tumbuhnya rapper wanita seperti Cardi B. Tahun ini, karya dan kerja keras Missy Elliott pun akan diakui oleh Songwriters Hall of Fame.

Missy Elliott tidak hanya dilantik untuk lagunya sendiri, namun juga berkat lagu-lagu yang ia tulis untuk penyanyi lain seperti Aaliyah (“One in a Million”) dan Ciara (“1 2 Step”). Sebab, selain menulis diskografi diri sendiri, Missy juga menciptakan lagu untuk musisi wanita lain seperti Beyoncé, Whitney Houston, Destiny’s Child, dan Jennifer Hudson.

Induksi Missy kepada Songwriters Hall of Fame (SHOF) merupakan hal bersejarah sebab ia akan menjadi rapper wanita pertama untuk dinobatkan, setelah Jay-Z yang menjadi rapper pertama untuk diakui oleh SHOF. Penempatannya di SHOF akan menjadi sebuah penghargaan terhadap pentingnya sosok Missy di genre yang dikuasai pria serta dipenuhi misogini serta homofobia.

Nominasi Missy Elliott di Songwriters Hall of Fame telah diumumkan dari November 2018, namun ia akan secara resmi dilantik dalam sebuah upacara pada tanggal 13 Juni nanti. Pengakuan oleh SHOF tentunya akan mengabadikan karya-karya Missy Elliott – karena tanpa berkatnya, dunia hip hop tidak akan sama.whiteboardjournal, logo