Nikmati Spotify Secara Live dalam Spotify On Stage 2019 bersama Rich Brian dan Beberapa Musisi Lainnya

Music
06.09.19

Nikmati Spotify Secara Live dalam Spotify On Stage 2019 bersama Rich Brian dan Beberapa Musisi Lainnya

Kembalinya konser musik dari aplikasi streaming musik terbesar dunia.

by Whiteboard Journal

 

Foto : Spotify
Teks : Gernas Geraldi 

Pertama kali diadakan pada tahun 2017, Spotify On Stage ketiga akan kembali dilaksanakan di Indonesia tahun ini. Acara tersebut menyatukan musisi terbesar dunia dengan pencinta musik di berbagai penjuru Asia Tenggara dan mendorong terciptanya hubungan mendalam antara fans dan musisi, di mana para musisi akan membawakan setlist penuh, sesi tanya-jawab, dan masih banyak lagi.

Spotify On Stage tahun ini mengajak fans untuk menikmati penampilan musisi ternama secara lebih dekat dan personal, dan bersama dengan fans-fans terbesar mereka lainnya meramaikan seluruh area. Line up  dari penampil dalam acara tersebut adalah Rich Brian yang merupakan musisi hip-hop yang lagunya paling banyak diputar oleh pengguna Spotify di Indonesia, (G)I-DLE yang merupakan grup idola K-pop beranggotakan enam perempuan, grup superstar asal Korea yaitu ATEEZ, dan beberapa musisi lokal muda lainnya seperti Arsy Widianto, Brisia Jodie, Marion Jola dan Rizky Febian. 

Di tahun ini, Spotify membuka kesempatan untuk para fans berinteraksi dengan para penyanyi tersebut melalui Twitter menggunakan hashtag #SpotifyOnStageJKT2019. Selain itu, agar para Fans dapat mengenal musisi yang akan tampil di Spotify On Stage ini, pihak Spotify telah membuat playlist khusus yang berisikan lagu-lagu yang akan dimainkan dalam konser tersebut. Penjuaan tiket premium sudah dapat mulai hari ini, 5 September 2019 dan untuk tiket umum akan dibuka mulai tanggal 6 September 2019 dengan harga Rp 450.000 melalui situs www.spotifyonstage.comwhiteboardjournal, logo