Selain Collectible, Lego Juga Sustainable

Design
09.03.18

Selain Collectible, Lego Juga Sustainable

Lego berniat untuk memproduksi plant-based plastic, dengan tebu sebagai bahan dasarnya.

by Febrina Anindita

 

Teks: Livina Veneralda
Foto: Dezeen

Di tengah maraknya isu kerusakan lingkungan, Lego hadir membawa harapan. Salah satu perusahaan mainan terbesar di dunia ini mengumumkan niatnya untuk memproduksi plant-based plastic, dengan tebu sebagai bahan dasarnya. Rencananya, gagasan ini akan dilaksanakan pada tahun 2030.

Sebagai langkah awal, di akhir tahun 2018 Lego akan memproduksi set bioplastics pertamanya. Ia menuturkan bahwa kualitas yang dihasilkan oleh plastik berbahan dasar tanaman ini secara teknis sama saja dengan plastik konvensional lainnya, sehingga komitmennya untuk menghadirkan pengalaman bermain terbaik bagi anak-anak akan tetap terjaga.

Untuk mempersiapkan proyek ini, Lego pun telah bekerja sama dengan World Wildlife Fund (WWF) dan Bioplastic Feedstock Alliance (BFA) untuk memantapkan penyediaan bahan baku bagi industri bioplastics. Selain itu, ia juga memastikan pengurangan emisi Karbon dioksida dalam proses produksi mainannya. Beberapa upaya ini merupakan bukti dari ambisi Lego untuk berkontribusi dalam memperbaiki kerusakan lingkungan.whiteboardjournal, logo

Tags