Places to Go: Mie Udang Singapore Mimi

Culinary
19.01.19

Places to Go: Mie Udang Singapore Mimi

Salah satu hidangan yang patut dicicipi saat berkunjung ke Green Ville.

by Emma Primastiwi

 

Foto: Moses Sihombing

WHERE

Green Ville lama dikenal sebagai daerah yang dipenuhi dengan deretan kuliner terpilihnya. Di sana, salah satunya adalah sebuah restoran kecil yang menghidangkan salah satu sajian khas Singapura. Walau hanya memiliki menu yang berfokus pada hidangan berbasis mie, kwetiau, bihun ataupun nasi, Mie Udang Singapore Mimi menawarkan hidangan khas Singapura yang berbeda dari kedai-kedai lainnya.

WHY

Merupakan salah satu destinasi andalan keluarga sekitar, pengunjung Mie Udang Singapore Mimi akan dihadapkan dengan suasana restoran yang hampir selalu ramai. Keramaian tersebut bukan tanpa alasan, Mie Udang Singapore Mimi adalah satu-satunya restoran di daerah tersebut yang menyajikan hidangan mie udang. Berkat keunikan tersebut, Mie Udang Mimi menjadi salah satu hidangan yang patut dicicipi saat berkunjung ke daerah Green Ville.

WHAT

Saat berkunjung ke restoran ini, tentu rasanya tidak lengkap jika tidak mencicipi menu andalannya yakni Mie Udang Kuah. Untuk rasanya, aroma dan rasa udang dari kaldunya langsung terasa dari suapan pertama. Bersama rebusan udang segar, bakso udang dan bakut, semangkuk mie ini paling enak dinikmati dengan perasan jeruk nipis. Namun, jika tertarik untuk mencoba menu yang lebih gurih, salah satu yang juga perlu dicicip adalah Mie Goreng Terasi. Hal pertama yang paling menarik perhatian dari hidangan ini adalah aroma terasinya, walau agak pedas. Namun, berkat rasa manis juga sajian tomat segar dampingannya, rasa pedas tersebut tidak lagi menjadi sebuah kendala yang besar.

Mie Udang Singapore MiMi

Jalan Green Ville Blok AV No. 15F

Kebon Jeruk, Jakarta Baratwhiteboardjournal, logo