Eksplorasi Musik Eksperimental ala Nicola Cruz di Trek “Siete”

Music
28.10.18

Eksplorasi Musik Eksperimental ala Nicola Cruz di Trek “Siete”

Nicola Cruz membuktikan kecintaannya terhadap bebunyian lewat album terbarunya bertajuk “Siku”.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Wienda Putri Noviaty

Foto: Redbull

Setelah  merilis EP “Cantos de Visión” di awal tahun, Nicola Cruz,  musisi eksperimental berdarah Perancis-Ekuador, membuktikan kecintaannya terhadap bebunyian lewat album terbarunya bertajuk “Siku”. Melahirkan materi lebih segar,  album ini siap menghadirkan sebuah eksperimentasi matang lewat perpaduan bunyi elektronik dan ritme tradisional dengan sentuhan aksentuasi nuansa psychedelic.

Sebagai perkenalan, Cruz merilis satu trek bertajuk “Siete” sebagai permulaan eksplorasi  menjelajahi dunia bebunyian baru. Trek ini diawali dengan ketukan konsisten dari perkusi dan catchy seketika disisipkan dengan suara petikan sitar. Dilengkapi beat techno yang membaur dengan seluruh komposisi musik, trek ini memiliki harmonisasi sungguh menarik.

Lewat gradasi warna bunyi yang ekspresif dan peleburan harmonis antara ritme tradisional dengan suara elektronik, Cruz berhasil menciptakan sebuah karya dengan eksperimentasi tinggi. Lewat trek ini, kualitas Nicola Cruz dalam mengkomposisi musik nampaknya tidak perlu diragukan lagi.

Album “Siku” akan segera dirilis pada 25 Januari 2019 mendatang.whiteboardjournal, logo