KAWS: HOLIDAY Membawa Sosok Companion Di Bawah Kaki Gunung Fuji

Art
07.07.19

KAWS: HOLIDAY Membawa Sosok Companion Di Bawah Kaki Gunung Fuji

Instalasi Companion kini hadir di dekat Gunung Fuji.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Kevina Graciela
Foto:  Highsnobiety

Setelah Taiwan, Hong Kong dan Korea, KAWS: HOLIDAY akhirnya hadir di Jepang. Proyek ini merepresentasikan tokoh Companion yang berkeliling dunia. KAWS: HOLIDAY menunjuk salah satu identitas Jepang yaitu di bawah kaki Gunung Fuji untuk menempatkan patung Companion yang sedang menghadap ke Gunung Fuji. Patung kali ini merupakan patung paling besar yaitu sepanjang 40 m dibandingkan dengan edisi negara lain.

KAWS:HOLIDAY Jepang juga mengajak semua orang untuk menikmati camping dekat dengan Gunung Fuji bersama dengan Companion . Berlokasi di Futoppara Camping Grounds, Shizuoka, Jepang pada tanggal 18-24 Juli 2019, karya ini akan ditemani oleh koleksi limited edition yang dibuat oleh AllRightsReserved. Berisi 10 barang eksklusif antara lain, KAWS:HOLIDAY plush, vinyl figures, ceramic plates, kaos dan tote bags berwarna putih, biru tua, serta pink dengan ornamen Gunung Fuji, sekali lagi KAWS menempatkan dirinya dalam peta pop culture.

Penempatan Companion di dekat Gunung Fuji serta ajakan untuk camping ini memberikan sebuah representasi identitas alam Jepang yang unik serta menyenangkan untuk menikmati musim panas.  whiteboardjournal, logo