Google Maps Tawarkan Fitur Profil Baru Pada Aplikasi Seluler

Media
15.11.19

Google Maps Tawarkan Fitur Profil Baru Pada Aplikasi Seluler

Sebuah pembaruan untuk memudahkan pengguna mengatur profil pribadi.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Novila Nuramalia
Foto: Getty Images

Google diketahui akan membuat fitur baru untuk mempermudah pengguna Google Maps dalam mengatur profil mereka secara langsung dari aplikasi seluler. Pembaruan ini khusus untuk para pengguna dengan ponsel Android, yang mana pengguna dapat mengubah nama Google dan foto profil, menambahkan bio pendek ke profil, serta mengelola pengaturan akun dan alat privasi dari aplikasi Google Maps.

Pada Google Maps versi sebelumnya, pengguna hanya diberikan akses untuk memeriksa poin dari panduan lokal mereka, sehingga opsi untuk mengedit dan mengelola profil publik akan lebih dari diterima untuk para pengguna yang ingin melakukannya dari aplikasi seluler. Tak hanya itu, pengguna juga dapat memilih untuk menyembunyikan kontribusi publik pada profil mereka, sedangkan untuk nama, foto, dan bio akan selalu bisa ditemukan pada profil pengguna dan siapa pun akan dapat melihat informasi ini.

Di sisi lain, tawaran pembaruan ini merupakan pembaruan dari sisi server, sehingga tidak bisa menjamin semua orang yang memiliki aplikasi Google Maps akan bisa mendapatkannya. Google juga tidak mengumumkan apakah fitur baru ini akan tersedia pada iOS atau tidak.

Meski begitu, dengan adanya fitur baru ini, Google seakan ingin memberi ruang untuk para penggunanya agar bisa membagikan ulasan dan foto lebih luas lagi, alih-alih menyimpan informasi untuk diri sendiri.whiteboardjournal, logo