Dr. Martens dan A-COLD-WALL* Kembali Bekerjasama Di Koleksi “Graphite” 1461

Fashion
01.09.21

Dr. Martens dan A-COLD-WALL* Kembali Bekerjasama Di Koleksi “Graphite” 1461

Setelah berkolaborasi dengan Suicoke, JJJound, dan atmos.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Deandra Aurellia
Photo: A-COLD-WALL*

Kolaborasi nampaknya selalu jadi hal yang ditunggu-tunggu dalam bidang footwear, ditandai oleh munculnya berbagai koleksi kolaborasi setiap tahunnya. Hal ini tentu bukan jadi hal baru untuk Dr. Martens. Musim ini, brand asal Inggris tersebut telah berkolaborasi dengan Suicoke, JJJound, atmos, dan lainnya. Kali ini, Dr. Martens berkolaborasi dengan A-COLD-WALL* untuk “Graphite” 1461, kolaborasi kedua mereka setelah stark black 1460.

Seperti koleksi perdananya, koleksi terbaru ini berfokus pada fungsionalitas dan minimalis. Sepatu low-slung boot ini dilengkapi dengan bagian atas kulit halus yang dihiasi dengan shade warna “Graphite”. Lapisan luar sedikit dimodifikasi dari siluet aslinya, dan hadir dengan potongan tajam di sepanjang kaki tengah dan tumit untuk memberikan tampilan yang lebih technical, selaras dengan estetika A-COLD-WALL*.

Selain itu, Samuel Ross memutuskan untuk mengikuti irama yang sama dengan koleksi 1460 dengan melepas tali dan memasukkan penutup ritsleting ke tenggorokan sepatu, serta menambahkan sentuhan “ACW” debossed di tumit. Di bagian bawah, unit sol semi-chunky kontras dengan eksterior serba hitam.

Koleksi ini akan dirilis A-COLD-WALL* secara resmi pada 2 September.whiteboardjournal, logo