King of Trainers, JD Sports Telah Membuka Gerai Pertama di Indonesia dan Memperkenalkan Teknologi Touchscreen Kiosks Pada Gerai Offline

Fashion
15.02.22

King of Trainers, JD Sports Telah Membuka Gerai Pertama di Indonesia dan Memperkenalkan Teknologi Touchscreen Kiosks Pada Gerai Offline

Selain koleksi sneakers, JD juga menawarkan koleksi apparel dari beragam kumpulan brand yang terkenal di kalangan anak muda dan sneakerheads.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Titania Celestine
Foto: JD

Pada tanggal 10 Februari lalu, JD Sports telah membuka outlet pertama di Indonesia pada lokasi Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dengan toko seluas hampir 900m2 menawarkan setiap pengunjung outlet JD terbaru sebuah pengalaman belanja yang eksklusif, dengan koleksi ‘Only at JD’ untuk beragam produk sports dan streetwear. 

JD merupakan sebuah brand inovatif yang mengikuti tren street culture sejak pembukaan toko pertama mereka di Inggris. Dikenal sebagai ‘King of Trainers’, JD telah membangun reputasinya melalui penawaran produk terkini dari koleksi brand ternama seperti Nike, Jordan, adidas, New Balance, Puma, Converse, Vans, The North Face, dan lainnya. 

Selain koleksi sneakers, JD juga menawarkan koleksi apparel dari beragam kumpulan brand yang terkenal di kalangan anak muda dan sneakerheads. 

“Pembukaan outlet JD pertama ini adalah perwujudan janji kami saat mengumumkan berdirinya JD Sports Fashion Indonesia di bulan Juli tahun lalu, dan bagian dari perjalanan kami untuk membawa revolusi di industri sports fashion di Indonesia.” tutur Djohan Sutanto, Direktur PT. JD Sports Fashion Indonesia. 

Outlet JD akan memberi kesempatan kepada setiap pengunjung untuk mengalami kegiatan belanja interaktif, dengan perpaduan fitur-fitur digital pada gerai offline. Sistem digital interaktif yang tersedia pada outlet JD akan menggunakan touchscreen interface, sehingga pelanggan dapat berbelanja produk terkini melalui pemesanan touchscreen kiosks atau secara langsung. Produk yang telah dipesan pembeli melalui touchscreen kiosk dapat dipilih untuk pengiriman bebas biaya, maupun koleksi di outlet JD. 

“Kami menjanjikan pengalaman tak terlupakan di outlet yang menggabungkan inovasi digital dan standar visual merchandising terbaik, untuk menciptakan konsep omni-channel yang sesungguhnya dan terbaik,” ungkap Djohan. 

JD Sports Outlet akan menghadirkan berbagai koleksi footwear, apparel, dan aksesoris. Dilengkapi suasana modern yang menggunakan layar digital, menghantarkan cerita untuk setiap brand dan produk yang berada pada display toko. 

“Pelanggan kami akan mendapatkan pengalaman berbelanja yang terintegrasi, di manapun dan kapanpun mereka memilih untuk berbelanja, baik online, di ponsel, maupun di toko,” tutup Djohan. 

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by JD Sports Indonesia (@jdsportsindo)

whiteboardjournal, logo