KITH, Coca Cola, dan Converse kembali Berkolaborasi

Fashion
30.03.19

KITH, Coca Cola, dan Converse kembali Berkolaborasi

Menampilkan item fashion yang lebih berani teruntuk orang-orang terdekat.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Stefano William A.
Foto: Hypebeast

Dengan bangkitnya budaya sneakers dan streetwear ke ranah arus utama, sulit untuk bisa membedakan siapa yang benar-benar murni gemar dengan budaya ini dan siapa yang ikut terjun ke dalamnya untuk mengikuti perkembangan zaman semata. Untuk memenuhi keinginan dari para konsumen, kolaborasi antar brand-brand besar lumrah terjadi belakangan ini. Menciptakan produk yang dikejar-kejar oleh begitu banyak kolektor berapapun harganya sudah seperti kebiasaan di dalam industri fashion. Tahun 2018 lalu, KITH, brand streetwear hip hasil kreasi salah satu figur ternama di industri sneakers Amerika Serikat, Ronnie Fieg, meluncurkan sneakers hasil kolaborasi dengan Converse dan minuman bersoda kenamaan Coca Cola. Jika kembali beberapa tahun ke belakang, kolaborasi seperti ini bahkan terbilang mustahil untuk bisa dibayangkan. Dengan mengangkat siluet sepatu Chuck Taylor 1970, dan dirilis dalam 4 warna, sepatu ini laris di pasaran. Hingga saat ini, harga re-sell sepatu tersebut mencapai 2 kali lipat harga aslinya.

Tidak sampai di situ, kolaborasi ketiga brand ini kembali mencuat setelah gambar untuk edisi “Family & Friends” yang umumnya dikhususkan bagi orang-orang terdekat, muncul di dunia maya. Masih menggunakan model Chuck Taylor yang klasik, kali ini KITH merancang desain lebih berani. Mereka langsung menggunakan 4 warna (biru muda, biru tua, hitam, dan kuning) di setiap sisi sepatunya. Bordiran logo merk Coca Cola di sepatu sebelah kanan masih menjadi bagian yang menambah nilai mencolok dari item ini. Sentuhan paling menarik dari edisi ini adalah bordiran gambar bahasa isyarat di kedua sisi sepatu kiri ditambah dengan patch logo KITH serta Coca Cola dari velcro bisa dicabut.

Setelah ramai dibicarakan di internet, harga sepasang sepatu edisi ini di situs lelang sneakers StockX pun meroket hingga mencapai harga 6000 USD, sampai akhirnya diturunkan dari situs tersebut. Informasi ketersediaan produk ini untuk dijual ke khalayak umum masih belum bisa dipastikan. Yang pasti, adalah bahwa ada orang yang berani mengeluarkan uang untuk bisa membuat item ini menjadi milik pribadi.whiteboardjournal, logo