“Quasimoto”, Figur Terbaru dari Steven Harrington bersama Madlib & Freddie Gibbs

Design
02.12.19

“Quasimoto”, Figur Terbaru dari Steven Harrington bersama Madlib & Freddie Gibbs

Dalam rangka memperingati album terbaru MADGIBBS.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Novila Nuramalia
Foto: Steven Harrington

Sukses menjalani banyak proyek dengan beberapa brand ternama seperti Nike, AAPE By A Bathing Ape, IKEA dan masih banyak lagi, tak urung membuat seorang seniman kontemporer yang berbasis di Los Angeles, Steven Harrington, terus membuat kolaborasi dengan artis kenamaan lainnya. Menyusul proyek rilisan koleksi sketch book dengan Moleskine pada beberapa bulan lalu, kali ini ia berkolaborasi dengan Madlib dan Freddie Gibbs dari duo hip-hop, MADGIBBS, untuk menciptakan figur seni edisi khusus.

Mengambil inspirasi dari Quasimoto; salah satu karakter andalan Madlib, figur ini juga menampilkan sejumlah properti yang dapat dipertukarkan termasuk topeng Zebra ala Freddie Gibbs, kacamata hitam, dan sebuah kalung rantai emas. Selain Madlib, pada pengerjaannya, Harrington kerap mengajak Keep Cool Records dan Jeff Jank untuk menghasilkan sosok “Quasimoto”. Adanya figur seni ini juga diketahui sebagai penandaan album terbaru dari MADGIBB yang berjudul “Bandana”.

Figur “Quasimoto” akan diluncurkan dalam 400 edisi dan dijual seharga 325 USD. Peluncuran resmi akan dilangsungkan pada situs MusicGlue.com mulai 10 Desember mendatang pukul 9 AM waktu Amerika Serikat.whiteboardjournal, logo