Rayakan 30 Mengudara di Layar Kaca, “The Simpsons” Luncurkan Koleksi Fashion Bersama Vans

Fashion
05.08.20

Rayakan 30 Mengudara di Layar Kaca, “The Simpsons” Luncurkan Koleksi Fashion Bersama Vans

Berbagai jenis produk ditawarkan untuk para penggemar, mulai dari sepatu, pakaian, hingga aksesori dengan berdesain adegan klasik dan berbagai macam karakter favorit.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Sabilla Salsabilla
Foto: Vans

Dikenal sebagai produsen sepatu dan pakaian untuk para skateboarder, Vans merilis produk terbarunya bersama serial kartun komedi asal Amerika Serikat, “The Simpsons”. Setelah sebelumnya telah bekerja sama di tahun 2007, kedua produk top of mind masyarakat ini kembali bekerja sama dalam menghasilkan beberapa sepatu, pakaian, serta aksesori. Desain yang tersedia berupa potongan-potongan gambar anggota keluarga Simpsons dan beberapa karakter pendukung, seperti Otto, Moe, Lenny, hingga Carl. Adegan-adegan klasik yang ada di dalam serial yang telah tayang sebanyak 31 season ini juga menjadi referensi dalam pembuatan koleksi ini.

Tak hanya itu, lini skateboarding yang berdiri sejak tahun 1966 ini memperlihatkan kekhasan setiap karakter dari “The Simpsons” ke dalam produknya. Pada bagian sepatu misalnya, terdapat tipe Chukka Pro bertemakan “El Barto” dan tipe Sk8-Hi yang terinspirasi dari Lisa Simpson. Salah satu ikon di dalam serial yang disebut-sebut sebagai the best TV show ini, yaitu motif berbentuk donat, juga digunakan pada tipe Slip-On Pro dan Slide-On. Pakaian dan aksesori seperti kaus, jaket, tas, topi baseball, hingga kaus kaki dalam koleksi juga menonjolkan karakter lainnya, seperti Bart Simpson dan Krusty the Clown.

Koleksi kolaboratif ini akan segera luncur pada 7 Agustus mendatang, meski begitu belum ada kabar lebih lanjut soal harga dari produk yang ada di koleksi n. Para penggemar yang berminat untuk membeli produk-produk tersebut dapat mengunjungi situs resmi Vans terlebih dahulu untuk mendapatkan informasi terkait ketersediaan produk. Pembeli juga dapat memasukkan email-nya untuk menjadi orang pertama yang dapat membeli produk yang diramal akan habis dalam waktu singkat.

whiteboardjournal, logo