Instax Mini Evo Hybrid Terbaru dari Fujifilm adalah Kamera Instan dengan 10 Mode Lensa dan 10 Efek Film

Media
20.11.21

Instax Mini Evo Hybrid Terbaru dari Fujifilm adalah Kamera Instan dengan 10 Mode Lensa dan 10 Efek Film

Dirancang untuk memberi fotografer fleksibilitas untuk memilih gambar mana yang akan dicetak secara instan, mana yang akan dibagikan, dan mana yang akan disimpan untuk nanti. 

by Whiteboard Journal

 

Teks: Nada Salsabila
Foto: Fujifilm

Fujifilm telah mengumumkan peluncuran kamera instan Instax Mini Evo Hybrid (Mini Evo). Disebut kamera ‘hybrid’ karena Mini Evo menggabungkan teknologi kamera instan analog tradisional dengan kemampuan digital, seperti kemampuan untuk memilih, berbagi, dan menyimpan gambar.

Manny Almeida, presiden divisi Fujifilm North America Corporation, mengatakan bahwa Mini Evo dirancang untuk memberi fotografer fleksibilitas untuk memilih gambar mana yang akan dicetak secara instan, mana yang akan dibagikan, dan mana yang akan disimpan untuk nanti. Opsi-opsi ini diintegrasikan ke dalam bodi kamera bergaya analog klasik dari kamera Instax.

“Berbagai pilihan unik ini, ketika dipasangkan dengan gaya analog klasik kamera Instax tradisional, menciptakan pengalaman premium bagi konsumen yang melampaui fotografi instan standar,” ucap Almeida. 

Model yang akan datang ini mencakup 10 mode lensa dan 10 opsi filter, yang menawarkan 100 kombinasi berbeda untuk dikreasikan. Selain itu, layar LCD tiga inci di bagian belakang memungkinkan penggunanya memilih gambar, menambahkan bingkai, mengedit dan mencetak foto, serta menyesuaikan pengaturan. Selain itu, pengguna dapat mengirim gambar mereka ke aplikasi Smartphone Instax Mini Evo jika mereka ingin mencetak foto tersebut di lain waktu. Instax MINI Stone Gray instant film juga akan diluncurkan bersamaan dengan Mini Evo, yang menampilkan border abu-abu baru.

Dengan harga sekitar $198 USD dan $11 USD, Instax Mini Evo Hybrid dan film akan tersedia untuk dibeli pada Februari 2022.whiteboardjournal, logo