Proyek Upcycled Scrapboards untuk Fundraising Bagi Pulau Siargao

Human Interest
09.02.23

Proyek Upcycled Scrapboards untuk Fundraising Bagi Pulau Siargao

Dengan Project Re-Dew, BBDO Guerrero akan mengubah reruntuhan dari topan Rai menjadi Scrapboards dan dilelang untuk fundraising.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Reiko Iesha
Photo: BBDO Guerrero

BBDO Guerrero adalah bagian dari BBDO Worldwide, suatu biro iklan yang didirikan di New York, Amerika Serikat di tahun 1891. BBDO Guerrero yang terletak di Filipina berdedikasi untuk membuat karya-karyaz yang berkelanjutan. Bersama dengan Gavel&Block, BBDO Guerrero sedang menjalani misi menggalang dana untuk warga-warga pulau Siargao yang tertimpa musibah topan Rai di bulan Desember 2021. Pulau Siargao, Filipina merupakan salah satu pulau yang menjadi tujuan utama bagi peseluncur dari seluruh dunia dan telah menerima penghargaan sebagai Pulau Terbaik di Asia pada tahun 2021 dari Conde Nast Travelers Readers. Semenjak Topan Rai menghancurkan banyak perahu-perahu yang digunakan oleh nelayan dan pekerja bidang turisme, warga Siargao kesulitan menyesuaikan diri. 

Project Re-Dew yang diselenggarakan oleh BBDO Guerrero dan Gavel&Block mengubah reruntuhan dari topan Rai menjadi scrapboards yang dilelang untuk penggalangan dana. Dengan mempersatukan kayu-kayu reruntuhan topan dan tutup botol soda PET yang dihancurkan dan dijadikan berbentuk resin, akan ada lima model scrapboards berbeda yang merepresentasikan lokasi-lokasi khas pulau Siargao. Lima model tersebut terdiri dari Massin Scrapboard yang terinspirasi oleh Sungai Maasin yang dikelilingi oleh pohon kelapa, Sugba Scrapboard yang menyerupai laguna Sugba dengan airnya yang biru seperti Emerald dan pulau-pulau hijau, Sea of Coco Scrapboard yang terinspirasi oleh “Sea of Coconuts”, suatu jalanan yang biasanya digunakan sebagai tempat beristirahat ketika sedang road trip yang dikelilingi oleh banyak sekali pohon kelapa, Pacifico Scrapboard yang menyerupai mercesuar Pacifico yang sangat tinggi dan berbentuk seperti spiral, dan yang terakhir Cloud 9 Scrapboard, scrapboard yang terinspirasi oleh lokasi paling terkenal di Siargao, yaitu semacam pier atau boardwalk yang selalu ramai dikunjungi untuk menyaksikan para selancar dan air yang menenangkan. Cloud 9 adalah salah satu lokasi di Siargao yang hancur karena topan Rai dan sedang dalam proses perbaikan.

(Lima Scrapboards karya BBDO Guerrero. Sumber: BBDO Guerrero)

Kelima scrapboards yang kurang lebih memiliki berat 40kg dan setinggi 2 meter ini dapat dilihat melalui katalog online ‘art+design’ Gavel&Block melalui situs resmi Salcedo Auction. Lelang ini sudah dimulai pada tanggal 4 Februari kemarin dan terbuka bagi warga internasional dengan transaksi yang dilakukan dalam mata uang Peso Filipina, mulai dari PHP 55,000 atau setara dengan sekitar 15 juta rupiah. Semua hasil lelang akan diberikan kepada organisasi RISE Siargao dan ReMaker Space. Dengan dana yang terkumpul, RISE Siargao dan ReMaker Space akan membangun kembali perahu-perahu nelayan dan pekerja bidang turisme di Siargao. Kedua direktur BBDO Guerrero, Nikki Sunga dan Andi Olbés, berkata bahwa dengan kampanye dan lelang ini, mereka terus teringat bagaimana kreativitas dapat mendorong kebaikan dan keinginan untuk membantu meningkatkan kualitas hidup orang lain.whiteboardjournal, logo