Who, What, Why: Faizal Rahadi Wibowo

Art
23.01.19

Who, What, Why: Faizal Rahadi Wibowo

Dikenal melalui karya-karya penuh warna dan karakter-karakter absurd

by Whiteboard Journal

 

Who

Lama aktif dalam skena seni di Malang dan Jakarta, Faizal Rahadi Wibowo atau dikenal sebagai Fraw, paling dikenal melalui karya-karya penuh warna yang terpengaruh oleh poster punk. Walau menjalani pendidikan yang sangat berbeda dengan hobinya, hal tersebut tidak menghambat kegigihan Fraw untuk tetap berkarya seni. Berbasis di Jakarta sebagai seorang pegawai bank, Fraw menjalani keseharian yang cukup kontras dengan keahliannya.

What

Karena sudah lama tampil di ranah seni, karya-karya Fraw sudah tidak asing lagi di kuping para pecinta seni. Walau menjalani keseharian sebagai pegawai bank, Fraw pun tetap aktif berkarya. Sebagai salah satu deretan karyanya, Fraw pernah berkontribusi pada Kolibri Rekords untuk pembuatan salah satu logonya. Melalui pertemanannya dengan rekan-rekan Kolibri pula, Fraw telah diberikan wadah untuk mengasah keterampilannya lebih lanjut.

Mencerminkan realita Faizal yang cukup unik, karyanya dipenuhi dengan tema absurd dan karakter – karakter monster yang disandingkan dengan palet warna yang ceria.

Melalui keunikan karya-karya tersebut, Fraw berhasil membagi karyanya kepada publik lewat pameran solo pertamanya di bulan September 2018 lalu, sebagai perkenalan resminya kepada dunia seni.

Why

Melihat perbedaan dari keseharian dan keterampilannya, Faizal Rahadi Wibowo merupakan salah satu contoh akan keseimbangan antara mimpi dan kewajiban. Keseimbangan yang ditunjukkan oleh kegigihannya untuk tetap berkarya dan menjalani pekerjaan harian, membuktikan bahwa jika sudah menetapkan pikiran terhadap suatu hal, keinginan untuk menjalaninya tidak dapat dihentikan. whiteboardjournal, logo