Melalui “Echo Studio”, Amazon Hadirkan Era Baru Sebuah Speaker

Design
27.09.19

Melalui “Echo Studio”, Amazon Hadirkan Era Baru Sebuah Speaker

Speaker HD yang dapat menyesuaikan suara dengan ruangannya.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Gernas Geraldi
Foto: Gizmochina

Kabar gembira bagi para pengguna layanan musik streaming Amazon karena mereka akan segera merilis speaker Echo Studio terbaru. Speaker ini dibangun khusus untuk memberikan pelanggan peningkatan kualitas musik dalam layanan musik streaming Amazon Music HD. Echo Studio juga merupakan speaker pintar pertama yang mendukung audio 3D, dengan Dolby Atmos dan codec Audio Reality 360 milik Sony.

Speaker ini lebih besar dan lebih mengesankan daripada speaker Echo sebelumnya. Memiliki kualitas suara lebih bagus, musik yang terdengar pun lebih jelas, punchy, dan menyenangkan untuk didengarkan. Dalam menghasilkan kualitas suara tersebut, speaker ini memiliki total lima driver yang terdiri dari  tiga speaker mid-range 2 inci, tweeter 1 inci, dan woofer 5,25 inci. Dua dari tiga speaker midrange muncul dari sisi silinder, sedangkan tiga lainnya memproyeksikan ke atas, yang memberikan Echo Studio memiliki kemampuan untuk memposisikan suara dalam ruang 3D. Tweeter diarahkan ke depan dan woofer menyala ke dalam rongga untuk memperkuat bass. Selain dari kualitas suara yang lebih bagus, speaker ini juga dilengkapi dengan perintah suara. Terdapat tujuh mikrofon untuk mengambil perintah suara di bagian atas silinder. Selain untuk menerima perintah suara, speaker tersebut juga digunakan untuk menyetel output speaker agar menyesuaikan dengan ruangannya.

Amazon mengatakan bahwa seluruh playlist yang berisi lebih dari 50 juta lagu akan tersedia dalam HD dengan paket Amazon Music HD. Banyak yang mengatakan bahwa fitur yang dimiliki oleh Echo Studio adalah fitur yang memiliki level sama dengan sistem hi-fi seharga 20.000 USD. Namun, Speaker ini memiliki harga sebesar 199 USD yang tersedia secara pre-order mulai hari ini, 25 September 2019 dan akan tiba di akhir tahun ini. whiteboardjournal, logo