“Message in a Bottle”, Koleksi Spring/Summer 2021 Louis Vuitton yang Mengedepankan Pakaian Berbahan Daur Ulang

Fashion
09.08.20

“Message in a Bottle”, Koleksi Spring/Summer 2021 Louis Vuitton yang Mengedepankan Pakaian Berbahan Daur Ulang

Setelah sebelumnya telah diperkenalkan melalui film pendek pada bulan Juli lalu, koleksi ini akhirnya ditampilkan secara langsung di kota Shanghai, Cina.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Sabilla Salsabilla
Foto: Hypebeast

Diselenggarakan di sebuah pelabuhan yang terletak di kota Shanghai, Cina, Louis Vuitton kembali menggelar pertunjukan langsung dengan koleksi menswear edisi Spring/Summer 2021. Dalam pertunjukan ini, para model berjalan di antara instalasi berupa kontainer dan balon-balon raksasa yang melayang. Koleksi yang dirancang oleh Virgil Abloh, desainer yang juga menjadi artistic director dalam lini fashion ini, mengambil konsep yang menyalurkan perspektif anak muda untuk melampaui ide-ide yang telah terbentuk sebelumnya di masyarakat.

Koleksi busana yang ditampilkan dalam koleksi bertajuk “Message in a Bottle” ini mengekspresikan youthfulness melalui warna primer serta detail dengan aksesori plush toy berbentuk binatang. Aksesori tersebut rupanya adalah bentuk inspirasi Virgil Abloh di masa kecilnya yang dapat terwujud ke dalam karakter kartun yang terlihat “hidup” di runway. Sebelumnya, karakter kartun tersebut telah diperkenalkan dalam bentuk animasi pada film pendek yang perekamannya dilakukan di Paris beberapa waktu lalu.

Dari keseluruhan pertunjukan tersebut, hanya ada dua model yang menggunakan pakaian dengan bahan baru. Sisanya, sebanyak 25 model lainnya, mengenakan pakaian daur ulang dan sisa lebih bahan yang digunakan di musim sebelumnya. Langkah tersebut dilakukan Virgil Abloh dalam upaya untuk menghentikan hasil limbah pabrik dan produksi berlebih yang ada dalam industri fashion kelas atas saat ini. Tak hanya itu, tindakan tersebut sekaligus untuk merayakan kreasi favorit para tim desainer lini fashion eksklusif asal Perancis itu.

Babak terakhir dari koleksi ini akan diselenggarakan di Tokyo pada 2 September mendatang. Konsep yang digunakan diprediksi akan sama dengan konsep kedua, yaitu dengan pertunjukan langsung. Untuk dapat mengetahui lebih lanjut, pertunjukan yang telah berlangsung kemarin dapat ditonton pada laman Louis Vuitton atau pada tautan di bawah ini:whiteboardjournal, logo