Tepat 10 tahun “Channel Orange”, Frank Ocean Rilis Dua Episode Terbaru “Blonded Radio”

Fashion
12.07.22

Tepat 10 tahun “Channel Orange”, Frank Ocean Rilis Dua Episode Terbaru “Blonded Radio”

Episode 012 dan Episode 013 yang menyorot topik microdosing LSD dan self-realization dirilis tepat pada hari jadi “Channel Orange” yang ke-10.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Ghigasmara Sekarninggar
Foto: GQ

Sejak episode pertama “Blonded Radio” rilis di bulan Desember tahun lalu, dua episode terbaru “Blonded Radio” kini telah mengudara di Apple Music 1. Episode 012 dan Episode 013 yang menyorot topik microdosing LSD dan self-realization dirilis tepat pada hari jadi “Channel Orange” yang ke-10.

Dalam episode ke-12 siniar miliknya berjudul “Blonded LSD” ini, Frank Ocean menggandeng Dr. James Fadiman yang kerap kali dijuluki “Father of Microdosing”, sosok yang dikenal karena risetnya tentang microdosing obat psikedelik. Sesi bincang-bincang bersama Fadiman pun diiringi dengan lantunan aransemen karya Frank Ocean berdurasi 35 menit. 

“Blonded ENERGY!”, episode ke-13 “Blonded Radio”, berbicara tentang self-realization dan Qi Gong, praktik kuno gabungan meditasi, bela diri dan olah energi. Dalam Episode ini, Frank Ocean tidak sendiri, melainkan ditemani oleh Master Mingtong Gu. 

Di waktu yang bersamaan, Frank Ocean juga telah merilis koleksi poster “Channel Orange” dan kaos merchandise “Blonded Radio”.whiteboardjournal, logo

Foto: Blonded.co