The Weeknd Mengajak Pendengarnya Menikmati Pengalaman Mendengar dengan Artificial Intelligence di Fitur Terbaru Spotify

Music
24.08.20

The Weeknd Mengajak Pendengarnya Menikmati Pengalaman Mendengar dengan Artificial Intelligence di Fitur Terbaru Spotify

Spotify menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI) untuk para pendengar The Weeknd dalam menikmati album “After Hours”.

by Whiteboard Journal

 

Teks : Thontowi Wallace
Foto : Website

Selasa lalu, dengan bantuan teknologi Artificial Intelligence (AI), Spotify memberikan pengalaman baru yang sangat hidup untuk para pendengarnya dalam menikmati album The Weeknd, “After Hours”. Maret lalu, Spotify memberi kesempatan eksklusif bagi para pendengar untuk mendengarkan secara remote dan melakukan tanya jawab untuk merayakan rilisan album baru ini. Dengan fitur AI yang dinamakan “Alone With Me”, situs mikro ini menampilkan The Weeknd yang seakan-akan melakukan obrolan empat mata dengan para penggemar.

Saat memasuki situs, The Weeknd akan muncul di layar dan dapat melengkung dengan menggerakkan kursor. The Weeknd akan menyapa para pendengar dengan memberdayakan data yang telah disambungkan ke akun spotify. Setelah itu, percakapan The Weeknd akan mengalir dengan beberapa penggemarnya. Percakapan yang dilakukan sangat dinamis dengan membicarakan beberapa aspek dan percakapan ini tidak dapat ditiru oleh pendengar lainnya. Dalam situs ini,  The Weeknd berpakaian setelan merah dengan hidung berdarah dan menampilkan mode khusus untuk beberapa single terbaru di album ini.

“After Hours” memulai debutnya di No. 1 di Billboard 200 pada bulan Maret dan bertahan di puncak charts selama empat minggu, menjadikan album The Weeknd salah satu album No. 1 terlama pada tahun 2020.

Album ini dapat didengar di Spotify atau melalui tautan di bawah ini. Dan pengalaman dengan teknologi AI dapat melalui website ini.whiteboardjournal, logo