Cipta dan Karya Jimi Multhazam

Loka Suara
01.02.19

Cipta dan Karya Jimi Multhazam

Kompilasi musik yang melibatkan Jimi Multhazam, baik sebagai vokalis, drummer, penulis lirik, hingga produser.

by Whiteboard Journal

 

Kita mengenali sosoknya dari gerak-gerik juga dandanannya yang penuh warna saat ia menjadi yang terdepan di panggung-panggung The Upstairs. Tapi sebenarnya di balik itu, Jimi Multhazam punya aktivitas lain yang tak kalah serunya. Ia kadang mundur ke belakang saat bermain bersama teman-teman lamanya sebagai drummer di Bequiet. Belakangan, ia juga tampak nyaman berada di belakang layar saat mengambil posisi sebagai produser bagi The Kuda juga untuk unit muda, The Rang-Rangs. Tapi tentu pesonanya paling keluar saat berada di depan, dan ini pula terasa pada posisinya saat memimpin MORFEM dan band barunya, Jimi Jazz. Di antara semua, kita akan merasa bahwa kualitas utama Jimi ada pada pendekatannya yang to the point, namun penuh romansa di antaranya. Dan mixtape ini ada untuk merayakannya. Selamat mendengarkan!

Tracklist:
01. The Upstairs – Matraman
02. The Kuda – Lihatlah Lurus Ke Depan
03. The Rang-Rangs – Mengantar Pulang dan Berbincang-bincang
04. Jimi Jazz – Ada Petrus Semalam
05. Bequiet – Stupid Class Celebrating
06. MORFEM – Jungkir Balik
07. The Adams – Konservatifwhiteboardjournal, logo