Berdedikasi untuk Pembelaan pada Asian American and Pacific Islanders, PUMA dan STAPLE Membuat Koleksi Bersama

Fashion
25.03.23

Berdedikasi untuk Pembelaan pada Asian American and Pacific Islanders, PUMA dan STAPLE Membuat Koleksi Bersama

Dalam suatu misi untuk membela komunitas Asian American and Pacific Islanders, PUMA dan STAPLE berkolaborasi dalam koleksi yang terinspirasi oleh majalah Gidra.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Reiko Iesha
Foto: Strictly Bordeaux

PUMA, brand sportswear asal Jerman yang didirikan pada tahun 1948, telah berkolaborasi dengan brand streetwear STAPLE, atau juga dikenal sebagai Staple Pigeon, asal New York. Dalam kolaborasi ini, PUMA dan STAPLE fokus pada pakaian dan sepatu yang terinspirasi oleh majalah Gidra, suatu majalah yang didirikan oleh mahasiswa-mahasiswa Asia-Amerika dari Los Angeles, California. 

Berawal di tahun 1969, sekelompok mahasiswa University of California membuat majalah Gidra karena sentimen anti-Asia di kampus serta sebagian besar daerah Los Angeles. Majalah ini dapat dilihat sebagai salah satu langkah pembelaan komunitas Asia-Amerika. Aksi pembelaan bagi komunitas ini juga terlihat dengan dibuatnya Stop AAPI Hate, suatu organisasi non-profit yang didirikan pada tahun 2020 selama masa pandemi COVID-19. Organisasi ini juga menjadi inspirasi untuk koleksi PUMA dan STAPLE. 

Koleksi ini mencerminkan elemen-elemen majalah Gidra dan mengambil referensi dari King Terror Pack, koleksi PUMA yang terinspirasi oleh Godzilla monsterverse. PUMA dan Staple telah merilis bagian pertama dari koleksi mereka awal bulan Maret, dan akan mengeluarkan bagian kedua pada tanggal 31 Maret nanti. 

Dalam koleksi bagian kedua, PUMA dan STAPLE akan merilis tiga set sepatu kets, dua didominasi warna kuning, terinspirasi oleh King Ghidorah, dan satu dengan hitam, abu-abu, putih, dan sedikit kuning. Selain itu, mereka juga akan merilis kaus, hoodie, serta jaket anorak dan celana. Jeff Staple, pendiri brand STAPLE, berharap koleksi ini dapat membuat terbitan Gidra dikenal lebih lanjut, mendukung gerakan Stop AAPI Hate, serta menyatukan dan menguatkan komunitas AAPI.whiteboardjournal, logo