Another Welcome Addition to Adaptations: Game “Stray” akan Diangkat Menjadi Film

Media
07.09.23

Another Welcome Addition to Adaptations: Game “Stray” akan Diangkat Menjadi Film

“Stray”, game adventure third-person yang menggunakan perspektif kucing sebagai pemain, akan diadaptasi menjadi film.

by Ghina Sabrina

 

Foto: Annapurna Interactive

Sempat menjadi salah satu hal yang paling fresh di jagat video games belum lama ini, “Stray”, game adventure third-person rilisan Annapurna Interactive, mendapatkan adaptasi yang merupakan a welcome surprise: film animasi.

Kabar ini dikonfirmasi oleh Robert Baird, salah satu petinggi Annapurna Animation dalam pernyataan kepada Entertainment Weekly. “This is a game that’s all about what makes us human, and there are no humans in it. It’s a buddy comedy about a cat and a robot, and there’s such a hilarious dynamic. So, there’s comedy inherent in this, but there’s not one human being in this movie. I think it’s one of the reasons why the game was incredibly popular, that you are seeing the world through the point of view of an adorable cat.

Mengenai film-nya, Nick Bruno akan menjadi sutradara dalam adaptasi ini. Arah gaya yang dipilih untuk adaptasi ini akan mengikuti estetika “hopepunk,” yang Variety gambarkan sebagai gaya yang menyoroti “kebaikan dan optimisme sebagai senjata pemberontak.” Baird pun menambahkan, “I love that term, hopepunk. I think, if we are going to do this adaptation justice, this is going to be the first and greatest hopepunk movie that’s ever been made.

“Stray” sebelumnya dirilis pada tahun 2022, mengisahkan perjalanan seekor kucing liar yang tersesat di kota futuristik. Kucing ini dibantu oleh sebuah drone bernama B-12 dan harus menavigasi perjalanan kembali ke permukaan kota sambil melawan robot dan bakteri. “Stray” pernah memenangkan penghargaan Best Independent Game dan Best Debut Indie Game di Game Awards 2022.whiteboardjournal, logo