Fender Tawarkan Kelas Gratis untuk Mengisi Waktu Ketika Social Distancing

Music
27.03.20

Fender Tawarkan Kelas Gratis untuk Mengisi Waktu Ketika Social Distancing

Dengan free code yang terbatas, Fender tawarkan kelas gratis untuk meningkatkan produktivitas guna melawan kejenuhan.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Annisa Nadia Harsa
Foto: Fender Play

Fender, perusahaan di balik pembuatan gitar-gitar ikonis, telah membuka kelas belajar gitar secara gratis. Kelas dengan sistem subscription ini aslinya memiliki biaya sebesar $9.99 per bulan, tetapi adanya masalah kejenuhan yang muncul dari social atau physical distancing ini memicu Fender untuk menggratiskan program tersebut.

Keputusan untuk menggratiskan program bernama Fender Play ini diharapkan dapat dijadikan sebagai suatu aktivitas untuk mengisi waktu luang saat menjalani self-quarantine. Namun, program kelas gratis ini memiliki kapasitas yang terbatas dan akan menyediakan akses kepada 100.000 subscribers pertama melalui situsnya. Tak hanya pembelajaran instrumen gitar, program ini juga akan menyediakan kelas-kelas untuk instrumen petik lainnya, seperti ukulele dan bass. Kelas online ini akan dilakukan melalui video-video instruksi berdasarkan instrumen pilihan dan gaya bermusik. Program ini juga kerap mengundang musisi-musisi untuk memberikan kelas khusus, seperti Thurston Moore, Butch Walker, Chris Garza, dan Justin Meldal-Johnsen.

Bagi yang berminat mempelajari instrumen baru sebagai aktivitas yang produktif untuk melawan kejenuhan social distancing, bisa mendaftar untuk mendapatkan free code Fender Play melalui situs resmi mereka.whiteboardjournal, logo