Billie Eilish, Rosé BLACKPINK, dan Banyak Pesohor Bicara Masalah Iklim di Trailer  ‘Dear Earth’

Human Interest
21.10.21

Billie Eilish, Rosé BLACKPINK, dan Banyak Pesohor Bicara Masalah Iklim di Trailer  ‘Dear Earth’

Bertujuan untuk mendidik tentang cara mengatasi masalah iklim melalui pidato utama, pertunjukan musik, penampilan khusus dan comedic shorts. 

by Whiteboard Journal

 

Teks: Nada Salsabila
Foto: Getty Images

YouTube telah merilis trailer untuk YouTube Original, Dear Earth, yang akan datang. Menampilkan Rosé BLACKPINK, Billie Eilish, Anitta, Lil Dicky dan banyak lagi, trailer ini ditayangkan perdana pada 18 Oktober kemarin.

Dear Earth yang akan tayang perdana di YouTube pada 23 Oktober ini. Menurut global head of original content, Susanne Daniels, video ini bertujuan untuk menginspirasi penonton dari seluruh planet untuk menjadikan bumi rumah yang lebih baik, lebih sehat, dan lebih berkelanjutan bagi kita semua. Selain itu Dear Earth bertujuan untuk mendidik mereka tentang cara mengatasi masalah iklim melalui pidato utama, pertunjukan musik, penampilan khusus dan comedic shorts.

“Ini adalah tanggung jawab kita untuk menangani perubahan iklim,” kata Billie Eilish dalam trailer berdurasi hampir dua menit, disertai dengan rekaman pencairan es di kutub. Sementara itu, Rosé BLACKPINK berkata, “Generasi kita harus bersatu. Kita harus bekerja untuk menyelamatkan Bumi” yang juga menampilkan rekaman video protes perubahan iklim terjadi di seluruh dunia.

Menurut Billboard, YouTube pertama kali mengumumkan acara spesial tersebut dari program sustainability-centered selama tur pers TCA Musim Panas 2021 pada 23 September lalu. Acara spesial diatur agar sesuai dengan format Dear Class Of 2020 tahun lalu, dengan pidato utama, pertunjukan musik, dan masih banyak lagi.

Jaden Smith, Tinashe, Dicky’s pal dan Dave co-star Gata, The Muppets, SpongeBob SquarePants dan masih banyak selebriti, pembuat konten dan aktivis perubahan iklim akan ditampilkan pada video tersebut.

Tonton trailer resmi Dear Earth dibawah ini.whiteboardjournal, logo